Kamis 26 Desember 2024

Bupati Nias Barat Fasilitasi Pemulangan Jenazah Alm. Ina Celsi Zai dari Banda Aceh ke Nias Barat

Bagikan :

LASSERNEWS.COM – Nias Barat, Bupati Nias Barat, Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu membantu memfasilitasi pemulangan jenazah Alm. Rosmila Waruwu (Ina Celsi Zai) yang meninggal di Banda Aceh untuk dibawa pulang di rumah keluarga besar di Desa Tuwuna Kecamatan Mandrehe.

Almarhum Rosmila Waruwu meninggal di Banda Aceh akibat insiden kesetrum listrik. Sebelumnya, almarhum bersama keluarganya merantau ke Banda Aceh untuk mencari pekerjaan karna faktor ekonomi.

Keluarga besar almarhum baik yang tinggal di Banda Aceh maupun yang masih tinggal di kampung, sempat khawatir dalam proses pemulangan jenazah ke Pulau Nias krn keterbatasan biaya. Tapi atas kesepakatan keluarga besar dan dukungan Bupati Nias Barat, akhirnya jenazah Rosmila Waruwu diputuskan untuk dipulangkan ke Nias.

Pemulangan jenazah juga dibantu oleh Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu dengan mengirimkan Mobil Ambulans Soguna Bazato menjemput Jenazah Alm. Rosmila Waruwu (Ina Chelsy Zai) di Pelabuhan Sibolga.

Kini, jenazah almarhum sudah tiba di rumah duka hari ini Rabu (05/06/2024) di Desa Tuwuna Kecamatan Mandrehe. (UT)