Rabu 11 September 2024

Plt Bupati Labuhan Batu Adakan Silaturahmi di Rumah Dinasnya untuk Veteran dan Pejuang 45

Bagikan :

LASSERNEWS.COM – Labuhanbatu, Silahturahmi ini dilakukan sebagai wujud syukur yang mendalam serta merupakan momentum berharga untuk memupuk dan memperkuat, komitmen jati diri anak bangsa, guna menghargai jasa para sesepuh dan tokoh pejuang.
Demikian dikatakan Plt Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe ST,MT pada acara silahturahmi dengan perintis kemerdekaan, veteran, purnawirawan, wiredhatama, warakawaru dan angkatan 45, yang berlangsung di Pendopo rumah Dinas Bupati Jl. W.R Supratman, Rabu malam (16/8/2018).
“Kehadiran para sesepuh dan tokoh pejuang di tengah-tengah kita pada acara yang penuh bersejarah ini, akan menjadi kekuatan spirit dan sekaligus motivasi sebagai generasi penerus bangsa dalam mengisi kemerdekaan bangsa Indonesia, khususnya di Kabupaten Labuhanbatu yang kita cintai,” sebut Andi. 
Sebagai bangsa yang berbudaya dan telah menikmati kemerdekaan serta hasil pembangunan, sudah selayaknya kita memberikan penghormatan atas jasa pejuang perintis kemerdekaan, meskipun tidak seimbang, namun tetap ikut ambil bagian dalam mewujudkan keinginan para pejuang, yakni mewujudkan cita-cita proklamasi dan mengisi kemerdekaan. 
Plt Bupati menegaskan, bahwa dalam kemerdekaan ini tugas dan tanggung jawab generasi muda tidaklah semakin ringan, justru semakin berat, upaya mewujudkan kesejahteraan dan kemakmuran harus terus di perjuangkan, terlebih masih tingginya angka kemiskinan dan pengangguran yang membelenggu masyarakat. 
Ketua Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Labuhanbatu Purn J. Manik mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Labuhanbatu, atas perhatianya kepada para veteran, baik itu veteran pembela dan juga veteran yang benar-benar berjuang dalam mempertahankan Kemerdekaan Bangsa Indonesia. 
“Khusus di Labuhanbatu masih ada sekitar 15 orang LVRI yang masih hidup, menurut data yang kami terima, para pejuang di Labuhanbatu dulunya berjumlah sekitar 400 orang, termasuk juga angkatan 45, untuk itu ini merupakan kebahagiaan bagi kami, kami ucapkan terimakasih kepada Plt Bupati,” ungkap J. Manik. 
Veteran mempunyai tugas dan fungsi untuk mengingatkan kembali kepada generasi penerus tentang perjalanan para pejuang-pejuang untuk merebut maupun mempertahankan kemerdekaan, serta melestarikan nilai-nilai juang 45 yakni pantang menyerah dan tanpa pamrih.
Perwakilan Dewan Harian Cabang (DHC) 45 H. Syam Hasri SH dalam kesempatannya menyampaikan tugas dari DHC 45 adalah melestarikan tempat bersejarah, salah satunya rumah kepala PLN yang merupakan tempat di deklarasikanya wilayah Labuhanbatu, kemudian juga menjadi rumah Bupati militer pertama di Labuhanbatu. 
“Tugas kami lainya yaitu pemancangan bambu runcing bendera Merah Putih, yang bertuliskan pejuang, dan kami berharap kepada bapak Plt Bupati Labuhanbatu untuk berpastisipasi pada peringatan hari Pahlawan untuk memancangkan bambu runcing di atas pusara ayahanda H. Bahari Hasibuan selaku ketua DHC 45 yang trakhir dan H. Harunsyah AK selaku sekretaris DHC 45,” sebut Syam Hasri. (M.Aji)